Bencana banjir yang terjadi di Kabupaten Hulu Sungai Utara, Provinsi Kalimantan Selatan hingga berdampak terhadap aktivitas sosial dan perekonomian masyarakat menggugah hati Sultan Banjar H Khairul Saleh untuk meninjau sekaligus bersilaturahmi dengan keluarga dalam kekerabatan Kesultanan Banjar.

Kendati harus berjalan kaki di permukaan tanah yang masih direndami air setinggi lutut orang dewasa, tak menyurutkan langkah Sultan Banjar H Khairul Saleh memasuki permukiman penduduk untuk bersilaturahmi dengan keluarga dalam kekerabatan Kesultanan Banjar.

“Ulun mendoakan semoga banjir tahunan yang menimpa Kabupaten Hulu Sungai Utara ini cepat berlalu dan masyarakat bisa beraktivitas normal kembali, ” doa Khairul Saleh saat mengunjungi di kediaman Pangeran Mas Adi , di Jl Tangga Ulin Hilir, Kecamatan Amuntai Tengah, Sabtu (13/4) pagi.

Kedatangan Sultan Banjar kelahiran 5 Januari 1964 ini disambut salah seorang tokoh masyarakat Amuntai, Pangeran Mas Adi yang kebetulan juga sebagai Adipati Kesultanan Banjar untuk wilayah Hulu Sungai Utara.

Bupati Banjar yang juga Ketua Dewan Pengurus Wilayah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (DPW IPHI) Provinsi Kalimantan Selatan datang ke Kota Amuntai dalam rangka melantik dan mengukuhkan Dewan Pimpinan Daerah IPHI HSU Masa Bakti 2013-2018.

Khairul Saleh mengungkapkan rasa harunya melihat kondisi permukiman masyarakat yang masih dilanda banjir. Dia pun turut mendoakan masyarakat dan keluarga menerima musibah banjir dengan lapang dada sambil berdoa agar banjir cepat berlalu.

” Terpenting lagi adalah menjaga kebersihan lingkungan dengan berprilaku ramah terhadap alam. Melalui perilaku ramah terhadap lingkungan semoga rahmad Allah SWT senantiasa dilimpahkan untuk kita semua, ” ucapnya tulus.

Ditemui dikediaman Jalan Tangga Ulin Hilir, Mas Adi tampak terharu menyambut kedatangan Sultan Banjar. Dia mengaku tidak menyangka kedatangan tamu seorang tokoh pelestari Budaya Banjar.

“Sebuah kehormatan bagi kami dan keluarga dikunjungi Sultan Banjar meski dalam kondisi terbatas dan permukiman yang masih dilanda banjir,” tutur Mas Adi seraya mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan silaturhami Sultan Banjar.

Sebelumnya pada Jumat 29 November 2013 Ketua IPHI Kalsel melantik dan mengukuhkan Ketua IPHI Hulu Sungai Selatan, Drs H Achmad Fikri MAP dan jajaran pengurus lainnya. Pada kesempatan tersebut Khairul Saleh juga memberikan bantuan uang sebesar Rp 50 juta untuk pembangunan Masjid Baitul Makmur Kandangan.