DSC_6653Sejumlah pejabat di Lingkup Provinsi Kalimantan Selatan dan Kabupaten/Kota di Kalimantan Selatan memenuhi Mahligai Pancasila Banjarmasin,guna mengikuti Malam Pisah Sambut Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Selatan, termasuk Asisten I Sekretariat Daerah Kabupaten Banjar Hari Supriyadi.
Di sela – sela acara , Hari Supriyadi atas nama Pemkab Banjar tidak lupa memberikan kenang – kenangan kepada Mantan Gubernur Kalsel Rudy Ariffin dan Mantan Wakil Gubernur Kalsel Rudy Resnawan.

Dalam sambutannya mantan Gubernur Kalimantan Selatan Rudy Ariffin menyampaikan program-program yang telah dijalankan dalam membangun Kalimantan Selatan yang semakin maju. Tetapi ia juga menyatakan,bahwa masih banyak yang harus diteruskan pembangunannya,dan untuk itu ia menitip kepada Gubernur Kalimantan Selatan yang selanjutnya,untuk terus melanjutkan apa yang sudah dilakukan.
Kemudian Pejabat Gubernur Kalimantan Selatan Tarmizi Abdul Karim yang menyampaikan sambutan serta memperkenalkan dirinya beserta keluarganya. Pada kesempatan ini ia menyampaikan tugas tugas yang ia akan laksanakan selama menjadi Pejabat Gubernur.
“Disamping saya bertugas sebagai Pejabat Gubernur Kalimantan Selatan,saya juga tetap bekerja dan bertugas di Inspektorat Kementerian Dalam Negeri,” ungkap Tarmizi Abdul Karim,Selasa (11/8/2015 ).
Pada Malam Pisah Sambut tampak hadir, mantan Wakil Gubernur Rosehan NB,Rudy Resnawan, para bupati dan walikota, dan sejumlah pejabat dilingkup provinsi Kalsel, seperti Sekda Prov HM Arsyadi dan para kepala SKPD. Selain itu juga hadir sejumlah Pejabat TNI dan Polri yang bertugas di Kalsel.