Rabu petang (17/7), rombongan Safari Ramadhan 1434H Wakil Gubernur Kalsel Rudy Resnawan disambut kedatangannya oleh Wakil Bupati Banjar H.Ahmad Fauzan Saleh yang telah lebih dulu tiba di Masjid Jami Al Munawarah Desa Pemangkuan Kecamatan Sungai Tabuk Kabupaten Banjar.
“Kecamatan Sungai Tabuk dengan penduduk ± 58.000 jiwa terdiri dari 20 desa dan satu kelurahan, memiliki 49 ribu pemilih,” ujar Fauzan Saleh saat mengawali sambutannya.
Adapun kondisi infrastruktur jalan Desa Pemangkuan yang agak berlubang dan becek sore ini, ujar Fauzan, sudah sering diperbaiki setiap tahun. Namun karena letaknya persis di sepanjang tepian sungai dan seringkali badan jalannya terendam air pasang maka membuat jalan desa ini mudah sekali terkikis dan berlubang.
“Untuk itu Pemkab Banjar kedepannya akan mencoba membuat jalan beton yang kuat dan lebih tinggi dari sungai agar tahan terhadap terjangan air pasang, seperti di Desa Sungai Pinang Lama Kecamatan Sungai Tabuk,” jelasnya.
“Selain itu sektor pertanian di Kabupaten Banjar pun selama dua tahun ini menunjukan perkembangan yang cukup menggembirakan yaitu surplus beras,” lapor Fauzan Saleh kepada Wagub.
“Walaupun ditengah cuaca yang kurang bersahabat sekarang ini, produksi padi Kabupaten Banjar tetap tinggi hingga mencapai kelebihan produksi ± 70 ribu ton,” ungkapnya
Mendengar hal tersebut, Wagub Rudy Resnawan pun berpendapat,kemajuan pembangunan di Kabupaten Banjar ini pasti tidak terlepas dari peran serta masyarakatnya.
“Ini tercermin dari kondisi kehidupan masyarakatnya yang aman dan tenteram,”ucapnya.
Comments are closed.