IMG_6214“Tingkatkan Persatuan Dan Kemandirian Membangun Kabupaten Banjar Yang Sejahtera Dan Islami” itulah tema yang diangkat pada acara peringatan Hari Jadi kabupaten Banjar ke 63 yang diperingati pada hari rabu (14/08). Pada Upacara yang dihadiri oleh segenap jajaran Pemerintah Kabupaten Banjar tersebut berlaku sebagai Inspektur Upacara Bupati Banjar Sultan H Khairul Saleh yang dalam sambutannya mengatakan kesempatan ini merupakan momentum penting guna mengungkapkan rasa syukur segenap masyarakat Kabupaten Banjar terhadap sejarah lahirnya bumi Barakat tercinta ini.
Oleh karena itu, hari yang bersejarah ini mari kita jadikan sebagai pendorong semangat kebersamaan, agar Bumi Barakat yang sama-sama kita cintai ini dapat lebih maju dan berjaya dimasa yang akan datang tambahnya lagi. Kabupaten Banjar sendiri pada tahun ini telah memperoleh banyak sekali prestasi yang sangat membanggakan, diantaranya yaitu perolehan piala Adipura tahun 2013 , Adiwiata Mandiri kepada SMP 4 Martapura serta Best Effort Kalpataru kategori Penyelamat Lingkungan kepada Kelompok Tani Alam Subur yang diserahkan oleh Presiden Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Negara dalam rangka Hari Lingkungan Hidup Sedunia.
Bupati Banjar Sultan H Khairul Saleh kemudian berpesan kepada segenap jajaran Pemerintah Kabupaten Banjar maupun kepada seluruh masyarakat kabupaten Banjar, agar keberhasilan yang telah diperoleh ini tidak langsung membuat kita berpuas diri, untuk itu Khairul Saleh menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk terus meningkatkan peran serta dari segala aspek pembangunan sehingga kita dapat mewujudkan kota Martapura BERINTAN ( Bersih, Indah, Tertib, Aman dan Nyaman ).
Diakhir sambutannya Bupati Banjar Sultan H Khairul Saleh mengajak kepda seluruh komponen masyarakat dan jajaran Pemerintahan memanfaatkan Hari Jadi ini sebagai momentum evaluasi dan koreksi terhadap hasil pembangunan dan penyelenggaraan pemerintahan.
Pada upacara yang dilaksanakan didepan kantor Sekretariat Pemerintah Kabupaten Banjar itu juga dilaksanakan penyerahan piagam penghargaan dalam bidang Kepramukaan yang dianugerahkan kepada H Mawardi Abbas dan Solahudin Pencakak karena terus berkarya di bidang kepramukaan dan atas pengabdian dan perjuangan mereka dalam organisasi Pramuka yang dinilai turut berperan serta dalam proses pembangunan Kabupaten Banjar hingga sekarang.(Cep/Ron)

Comments are closed.