DSC_9816Segenap warga desa Kertak Hanyar Dua  sangat antusias dan menyambut baik kegiatan pembinaan dan evaluasi desa binaan dan percontohan (Debi Ratu) Kecamatan, ini diutarakan langsung oleh Pembakal desa setempat, Mardani, selasa (26/11).
Debi Ratu yang jadi program andalan pemkab Banjar ini dihadiri langsung oleh Ketua TP PKK sekaligus Bunda Paud Kabupaten Banjar Hj Raudhatul Jannah, Ketua Dharma Wanita Hj Budiarti, Kepala BPMPD Kabupaten Banjar Drs Zainuddin, para pejabat, unsur kecamatan, Pembakalan, Kader PKK dan masyarakat umum, termasuk tokoh masyarakat setempat H Jahrian SE.
Selain perkenalan dan sosialisasi oleh Ketua Koordinasi percepatan pembangunan desa yang juga Kepala BPMPD Kab Banjar Drs Zainuddin, turut dilantik pula 13 Bunda Paud desa kelurahan oleh Bunda Paud kecamatan Kertak Hanyar.
Drs Zainuddin menyampaikan rasa bangga atas kehadiran semua pembakal dan lurah dalam acara debi ratu. Kegigihan mereka dalam memajukan desa begitu diperlukan.
Dalam kesempatan tersebt, Ketua TP PKK Banjar, Hj Raudhatul Jannah dalam sambutannya sangat berharap kinerja para bunda paud desa kelurahan yang baru dilantik, ini demi pendidikan anak kita semua, mengingat pendidikan usia dini sangatlah penting.
Ia menambahkan, bila ada desa belum memiliki paud, hendaknya pembakal  dan bunda paud desa terkait membentuk pos paud, tentunya dibawah bimbingan pembina paud kecamatan dan bekerjasama dengan lapisan warga.
“Perlu diingat, Kabupaten Banjar adalah penyangga kota Banjarmasin baik dari segi ekonomi maupun pendidikan, termasuk paud, makanya jadilah pelaksana yang terbaik, jangan lupa hidupkan pula 7 kegiatan posyandu”, pinta Raudhatul Jannah. (zak/hev).