Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Intan Banjar, selalu menjaga kualitas Air Bersihnya, dengan berbagai inovasi dan perencanaan , yaitu dengan mengambil air berasal dari Waduk Riam Kanan dan mengolah serta menelitinya di Instalasi Pengolahan Air (IPA) II Pinus dan Sistem Pengolahan Air Minum (SPAM) Banjarbakula PDAM Intan Banjar, Kota Banjarbaru , Senin (5/9)
Untuk mengetahui hal tersebut, Bupati Banjar H Khalillurahman datang langsung berkunjung melihat proses pengolahan air bersih dan pembersihan saluran irigasi yang akan berlangsung selama empat hari dari tanggal 5 smpai dengan 9 September 2016 .
Pada kunjungannya kali ini, Bupati Banjar H khalillurahman menyampaikan bahwa air merupakan kebutuhan manusia yang sangat vital, karena air sendiri merupakan sumber pembawa kehidupan bagi makhluk hidup dimuka Bumi , oleh karena itu Bupati Banjar berpesan kepada pihak manajemen PDAM Intan Banjar, untuk selalu berinovasi agar dapat memudahkan pelanggan PDAM intan Banjar untuk mendapatkan pelayanan air bersih.
Mendengar hal tersebut , Direktur Utama PDAM Intan Banjar Syaiful Anwar mengucapkan bahwa dirinya bersama pihak manajemen PDAM Intan Banjar lainnya, akan berusaha sebaik mungkin dengan melakukan transformasi-transformasi, agar semua pelanggan PDAM Intan Banjar merasa puas, selain itu Syaiful juga menyampaikan bahwa pihak PDAM Intan Banjar sudah siap menambah pelanggan- pelnggan baru yang ada di Kabupaten Banjar dan Kota Banjarbaru.
Pada kunjungannya ke Instalasi Pengolahan Air (IPA) II Pinus dan Sistem Pengolahan Air Minum (SPAM) Banjarbakula PDAM Intan Banjar, Kota Banjarbaru, Bupati Banjar H Khalillurahman didampingi staff ahli Provinsi Kalimantan Selatan Burhanuddin,Anggota DPRD Kota Banjarbaru, Sekretaris Daerah Kabupaten Banjar Ir Nasrunsyah, Dewan Pengawas PDAM Intan Banjar Boyke, Kepala BLH Kabupaten Banjar Banjar Farid Sofyan, Tokoha Masyarakat dan lainnya . (Ronie/Tohal)