Untuk meningkatkan kualitan kinerja SOPD Lingkup Pemerintah Kabupaten
Banjar , Bupati Banjar H Khalilurrahman dan Sekretaris Daerah Ir Nasrunsyah
melakukan pertemuan dengan melakukan pembahasan yang meliputi pembangunan
dibidang insfratruktur , pendidikan dan kesehatan, di Aula Barakat,
Martapura , Senin (12/6).
Bupati Banjar H Khalilurrahman menginginkan SOPD lingkup Pemerintah
Kabupaten Banjar memiliki terobosan ataupun rencana bagi rencana
pembangunan Kabupaten Banjar kedepan, agar pembangunan di Kabupaten Banjar
tidak terputus dan terus berkesinambungan dan memberikan manfaat bagi
masyarakat Kabupaten Banjar.
H Khalilurrahman juga menginginkan agar dana Desa yang telah disalurkan
diserap dengan baik untuk kepentingan masyarakat , dalam pembangunan yang
mengedepankan kepentingan dan kesejahteraan masyarakat desa, hingga
twrwujudnya Kabupaten Banjar yang sejahtera dan barokah.
Kemudian Sekretaris Daerah Kabupaten Banjar Ir Nasrunsyah mengatakan dalam
penggunaan dana Desa, pihak Pemerintah Kecamatan dan Desa harus mampu
mengoptimalkan fungsi pendamping penggunaan dana Desa, agar tidak ada
kesalahan penggunaan dana Desa yang mampu memimbulkan masalah.
Karena menurut nasrunsyah, para pendamping ini mampu mengklarifikasi
penggunaan dana desa yang tepat menuju sasaran, agar dana desa tersebut
dimanfaatkan sebaik mungkin untuk kepentingan membangun desa , menuju
pedesaan yang makmur dan sejahtera.(ronie)