Sebanyak 129 Kabupaten /Kota mengikuti seleksi penghargaan tertinggi
Adipura tahun 2017, oleh karena itu untuk memenuhi persyaratan seleksi
Adipura Kencana 2017 yang di nominasikan kepada Kabupaten Banjar , Bupati
Banjar H Khalilurrahman melakukan presentasi tentang kebersihan dan
pelestarian lingkungan dihadapan Tim Dewan Penilai Adipura 2017, Ruang
Rimbawan Satu, Jakarta (13/6).
“Untuk melestarikan lingkungan dari tahun ke tahun Pemerintah Kabupaten
Banjar terus meningkatkan alokasi dana sektor lingkungan hidup, dari
sekitar 16 Miliar Rupiah pada tahun 2014 menjadi sebesar 27.5 Miliar Rupiah
pada tahun 2017 yang tentunya dilandasi dengan beberapa inovasi-inovasi
penting dan terbukti inovasi ini sendiri telah banyak memberikan perubahan
positif bagi pelestarian lingkungan di Kabupaten Banjar ” Ungkap H
Khalilurrahman pada presentasinya
Salah satu inovasi yang disampaikan oleh Bupati Banjar H Khalilurrahman
adalah Gerakan Menanam Hari Kamis atau disebut dengan Gamis Hijau,yang
telah direalisasikan dari awal tahun 2016 lalu, terbukti Gerakan Menanam
Hari Kamis ini telah menghijaukan kembali beberapa tempat yang dulunya di
anggap gersang di Kabupaten Banjar , selain itu Bupati Banjar juga
mengatakan pelestarian lingkungan di Kabupaten Banjar saat ini telah
menerapkan beberapa Peraturan Bupati No 8 Tahun 2016 yaitu untuk mengurangi
penggunaan kantong plastik dan peraturan Bupati 31 tahun 2013 dengan
memanfaatkan atau mengelola limbah sampah untuk energi terbaharukan agar
dapat dimanfaatkan oleh masyarakat Kabupaten Banjar .
Bupati Banjar H Khalilurrahman meyakini , usaha Pemerintah dan Masyarakat
Kabupaten Banjar yang telah berupaya sebaik mungkin untuk melestarikan
lingkungan Kabupaten Banjar dan telah dipresentasikannya dihadapan dewan
penilai Adipura 2017, akan meraih hasil maksimal yaitu dengan meraih
penghargaan Adipura Kencana 2017 ” Ungkapnya.
Sementara perwakilan Tim Dewan Penilai Adipura 2017 Sarmono Kusuma Atmaja
mengatakan hasil presentasi yang telah dilakukakn oleh Pihak Pemerintah
Kabupaten Banjar ini, nantinya akan dicocokan dengan fakta yang telah
dikumpulkan tim dewan penilai Adipura 2017 saat melakukan survei lapangan
di Kabupaten Banjar , agar mudah menentukan sejauh mana nilai yang dicapai
oleh Kabupaten Banjar dalam memberikan kontribusi terhadap pelestarian alam
yang berdampak positif bagi masyarakatnya.Sarmono memastikan hasil yang
nantinya diputuskan , merupakan hasil penilaian terbaik dari Tim Dewan
Penilai bagi upaya pelestarian alam dan lingkungan di Kabupaten Banjar.
Melaksanakan presentasi Expose Nominasi Adipura Kencana 2017 bagi Kabupaten
Banjar, Bupati Banjar H Khalilurrahman didampingi oleh Sekretaris Daerah Ir
Nasrunsyah , Dirut PDAM Intan Banjar Syaiful Anawar ,Kepala Bappelitbang
Harry Supriyadi, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Boyke Triestiyanto, Kepala
Dinas Kesehatan Ikhwansyah, Kepala Dinas Pekerjaan Umum Hilman, Kepala
Dinas Perhubungan Aidil Basith , Kepal Dinas Kominfo Farid Sofyan dan SOPD
Lingkup Pemerintah Kabupaten Banjar lainnya.(Levi/Ronie)