Guna meningkatkan taraf kesehatan masyarakatnya, serta melatih masyarakat untuk terbiasa berprilaku hidup sehat,Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Banjar laksanakan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) yang digelar di Pondok Pesantren Darul Hijrah Cindai Alus Martapura Kabupaten Banjar (26/10).
Di hadiri oleh Sekda Kabupaten Banjar Ir Nasrunsyah,Gerakan hidup sehat ini diawali dengan senam bersama santri-santri pondok pesantren darul hijrah serta di lanjutkan dengan cuci tangan bersama.
Dalam sambutannya Ir Nasrunsyah mengatakan bahwa Gerakan Masyarakat Hidup Sehat ini bertujuan agar masyarakat Kabupaten Banjar terhindar dari penyakit tidak menular yang pengobatannya sangat mahal, serta menjadi lebih produktif untuk membangun Kabupaten Banjar yang Sejahtera dan Barokah.
“Kepada para penderita penyakit tertentu, maupun bagi yang merasa badannya masih sehat, disarankan untuk tetap memeriksa kesehatannya di fasilitas kesehatan terdekat minimal setiap 6 bulan sekali”Ujar Nasrunsyah.
Ia juga menyampaikan bahwa Keberhasilan germas hidup sehat ini tergantung partisipasi Masyarakat,maka dari itu mari kita memulai hidup sehat dengan banyak berolahraga dan banyak mengkonsumsi sayuran dan buah.“Keberhasilan gerakan masyarakat hidup sehat ini sangat tergantung pada partisipasi aktif semua stakeholder dan masyarakat. Masyarakat perlu digerakkan untuk memiliki kemampuan untuk melaksanakan semua fokus kegiatan tersebut dan dapat melaksanakan dalam kegiatan sehari-hari.”Ujar Sekda Kabupaten Banjar diakhir sambutannya.