DP2KBP3A Kabupaten Banjar laksanakan kegiatan workshop tentang potensi organisasi yang berperan dalam bidang perempuan yang diselenggarakan di aula Wisma Sultan Sulaiman, rabu (08/11).
Dalam sambutannya yang sekaligus membuka kegiatan workshop Sekda Banjar H Nasrun Syah menyampaikan dalam kegiatan ini mudah-mudahan dapat menjadi kekuatan bagi kaum perempuan untuk kedepan lebih maju lagi.
Perempuan memiliki peran yang sangat penting di Kabupaten Banjar ini, perbandingan laki-laki dan perempuan jumlahnya hampir sama , oleh karena itu untuk menggerakkan roda perekonomian di Kabupaten Banjar, maka kaum perempuan harus juga bergerak, tandas H Nasrun Syah.
H Nasrun Syah berharap dengan kegiatan ini hal dicita-citakan kaum perempuan dalam rangka mengisi pembangunan di Kabupaten Banjar dapat terwujud.

Dalam sambutannya Ketua TP PKK Kabupaten Banjar Hj. Raudhatul Wardiyah menyambut baik kegiatan hari ini karena sebuah langkah untuk menelaah potensi perempuan yang terlibat langsung dalam mengisi dan menggali potensi diri untuk terlibat dalam pembangunan khususnya di Kabupaten Banjar.
Senada dengan Sekda Banjar “saya berharap dengan keterlibatan perempuan dalam pembangunan khususnya di Kabupaten Banjar dapat mewujudkan Kabupaten Banjar yang Sejahtera dan Barokah”, harap Hj Raudhatul Wardiyah.
Kegiatan workshop yang dihadiri tidak kurang 400 peserta terdiri dari berbagai organisasi dan kelompok perempuan di Kabupaten Banjar ini, dalam laporannnya Ketua Panitia Pelaksana Kepala DP2KBP3A Hj Rosana Mardiana menyampaikan tujuan dari dilaksanakannya kegiatan ini untuk penguatan kelembagaan pengarusutamaan Gender didaerah khususnya Kabupaten Banjar. Disadari bahwa tingkat partisipasi perempuan masih lebih kecil persentasinya dibanding laki-laki.
Dengan diadakannya kegiatan ini diharapkan dapat memberikan informasi tentang kegiatan organisasi perempuan yang pada akhirnya bisa menaikkan indeks pemberdayaan gender di Kabupaten Banjar, lanjut Hj Rosana Mardiana.
Dalam workshop ini juga mengkampanyekan three ends. Isi kampanye tersebut antara lain, akhiri kekerasan pada perempuan dan anak, akhiri perdagangan orang, serta akhiri kesenjangan akses ekonomi untuk perempuan.(inas/tohal)