Sekda Banjar Mochamad Hilman hadiri pelantikan dan pengukuhan pengurus Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (Perwosi) Kabupaten Banjar masa bakti 2019_2024 yang dilaksanakan di aula Barakat, Selasa (17/9).

Pelantikan pengurus Perwosi Kabupaten Banjar tersebut dilakukan oleh Ketua pengurus Provinsi Perwosi Kalimantan Selatan Marlian Karim yang disaksikan langsung oleh Sekda Banjar.

Pada kesempatan tersebut Sekda Banjar Mochamad Hilman mengucapkan selamat kepada Ketua beserta pengurus Perwosi Kabupaten Banjar masa bakti 2019-2024 yang telah dilantik.

“Saya mengucapkan selamat kepada Ketua beserta pengurus Perwosi Kabupaten Banjar yang baru dilantik dan dikukuhkan hari ini”, ucapnya

Mochamad Hilman meyakini dengan hadirnya pelantikan dan pengukuhan ini sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan percepatan dan peningkatan kemampuan organisasi dalam merespon berbagai tuntutan.

Sementara itu, Ketua Provinsi Perwosi Kalimantan Selatan Marlian Karim berharap kepada pengurus perwosi yang baru dilantik bisa menjalin kerjasama dengan baik untuk memajukan dunia olahraga dikalangan wanita.

Dalam sambutannya Ketua Perwosi Kabupaten Banjar Hj Nency Oktavia mengucapkan rasa syukur telah dilantik dan dikukuhkan sebagai pengurus Perwosi Kabupaten Banjar masa bakti 2019-2024.

“saya mengucapkan rasa syukur alhamdulillah pada hari ini, akhirnya kami telah resmi dilantik dan dikukuhkan sebagai pengurus Perwosi Kabupaten Banjar masa bakti 2019-2024”, ucapnya.

Pada Kegiatan pelantikan dan pengukuhan pengurus Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (Perwosi) turut hadir Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Rakhmat Dhany, Ketua KONI Kabupaten Banjar Victor Siregar, anggota pengurus Perwosi Kabupaten Banjar serta tamu undangan.