Pemerintah Kabupaten Banjar melaksanakan Peringatan Hari Ibu ke- 91 tahun 2019 dilaksanakan di Mahligai Sultan Adam Lantai II, Senin (23/12).
Hadir pada kegiatan tersebut, Bupati dan Ketua TP PKK Kabupaten Banjar, Wakil Ketua I TP PKK Kabupaten Banjar, Sekda Banjar dan Ketua DWP Kabupaten Banjar, Forkopimda Banjar dan istri, Kepala SKPD Lingkup Pemkab Banjar dan istri, Camat dan istri, Habib Abdullah Bin Ali Al-Aydrus selaku ulama dan tokoh masyarakat, serta ibu-ibu Karyawan-karyawati lingkup Pemkab Banjar.
Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Himne hari ibu, kemudian pengajian alqur’anul karim, dilanjutkan pembacaan sejarah singkat Hari Ibu oleh Drg. Yasna Khairina, pemutaran video rangkaian hari ibu dan Laporan Panitia Pelaksana disampaikan Ibu Nency Oktavia Hilman.
Dalam sambutannya Ketua TP PKK Kabupaten Banjar, Hj. Raudathul Wardiyah mengajak para ibu di Kabupaten Banjar untuk lebih berperan aktif dalam pembangunan, terus mengembangkan kemampuan dan pengetahuan dan kreativitas sehingga bisa bermitra secara positif dengan kaum bapak, tanpa melupakannya kodratnya sebagai seorang ibu bagi anak-anaknya, dan sebagai isteri pendamping suami, sesuai tema peringatan Hari Ibu tahun ini, “Perempuan Berdaya, Indonesia Majuâ€.
“Harapan saya, Peringatan Hari Ibu Ke-91 Tahun 2019 ini, dapat mendorong terciptanya kesetaraan perempuan dan laki-laki pada setiap aspek kehidupan baik di dalam keluarga, masyarakat, maupun bangsa dan negara untuk mewujudkan perempuan yang berdaya, untuk Indonesia majuâ€.
Sementara itu, Bupati Banjar H. Khalilurrahman, dalam sambutannya mengatakan Peringatan hari Ibu yang ke – 91 Tahun 2019 yang bertema “Perempuan Berdaya, Indonesia Majuâ€, memiliki pesan bahwa perempuan harus mandiri, kreatif dan inovatif di era revolusi industri 4.0 (four point zero), serta perempuan harus telaten dalam mendidik anak, baik dalam pendidikan maupun pergaulan, untuk menciptakan generasi masa depan yang unggul.
“Saya berpesan agar seorang ibu dan semua kaum perempuan, harus mampu menempatkan dirinya dalam peran yang sangat penting dalam mendidik generasi masa depan, maupun berperan di ranah pembangunan, sesuai porsinya masing-masingâ€.
Diakhir sambutannya Bupati Banjar mengucapkan terima kasih dan penghargaan, kepada Ibu Ketua TP PKK Kabupaten Banjar yang tak kenal lelah bekerja dan mencurahkan pikirannya untuk selalu bersama-sama menjadi mitra kerja dalam menyukseskan program-program Pemerintah Daerah Kabupaten Banjar. Serta berterima kasih kepada semua ibu, atas perannya sebagai seorang ibu dalam keluarga, sebagai pendidik putra-putrinya dan ikut meningkatkan usaha ekonomi keluarga.
“Mari kita muliakan ibu, karena surga terletak di bawah telapak kaki ibu†ujarnya.
Dalam rangkaian peringatan Hari Ibu tahun 2019, juga diselingi dengan pemotongan tumpeng, dan diakhiri dengan doa yang dipimpin Habib Abdullah Bin Ali Al-aydrus. Dilanjutkan penampilan paduan suara, penyerahan bantuan sembako untuk kaum langgar di sekitar kediaman Bupati Banjar, dan pembagian hadiah kepada juara lomba permainan edukatif. Juara I diraih Kecamatan Martapura Kota, juara II dari Kecamatan Martapura Timur dan juara III dari Kecamatan Aluh-aluh. Adapun juara harapan I, II, dan II diraih masing-masing oleh kecamatan Sungai Tabuk, Mataraman dan Cintapuri Darussalam. Ada pula penampilan jingle resmi Kementerian Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak untuk advokasi.
Sebelum acara puncak Peringatan Hari Ibu ke- 91 tahun 2019 ini, juga dilaksanakan sosialisasi tentang cara memberi pertolongan pemberian nafas buatan. Selain itu juga diadakan permainan pesan berantai oleh ibu-ibu dari SKPD dan kecamatan. Serta persembahan tari rampak rebana dan paduan suara dari ibu-ibu DWP Kabupaten Banjar.