Wakil Bupati Banjar Habib Said Idrus Al Hasbyie bersama Kapolres Banjar AKBP Andry Koko Prabowo, Ketua DPRD Banjar M Rofiqy Kodim 1006 Martapura, Kejari Kabupaten Banjar, beserta SKPD Lingkup Pemerintah Kabupaten Banjar, ikuti Video Conference dengan Kepolisian Republik Indonesia Komjen Raden Said Soekanto Tjorkrodiatmodjo terkait persiapan pengamanan menyambut Idul Fitri 1442 H serta pemusnahan barang bukti narkoba berupa 2.5 Kg sabu di Polres Banjar Martapura, Rabu (21/04).
Kapolre Banjar AKPD Andry Koko Prabowo mengatakan saat ini kita akan mulai bersiap untuk melakukan pengamanan menyambut 1442H ditengah masa pandemi Covid 19 sesuai dengan amanat Presiden Republik Indonesia Ir Joko Widodo dan Kapolri Komjen den Said Soekanto Tjorkrodiatmodjo.
Tak lupa AKPD Andry Koko Prabowo juga menyampaikan di kesempatan ini pihak Polres Banjar bersama Pemerintah Kabupaten Banjar, Kodim 1006, Kejari dan pihak lainnya, akan memusnahkan barang bukti berupa temuan 2.5 sabu yang telah didapat dari salah satu tersangka yang ditangkap di Kecamatan Astambul, yang diharapkan dapat berkontribusi besar terhadap penyelamatan generasi muda dari pengaruh narkoba di Provinsi Kalimantan Selatan, khususnya generasi muda di Kabupaten Banjar.
Sementara Wakil Bupati Banjar Habib Said Idrus Al Habsyie mengatakan akan selalu siap besinergi, berkontribusi dan selalu siap mendukung kegiatan pihak Polres Banjar yang tentunya sangat bermanfaat bagi kemaslahatan masyarakat Kabupaten Banjar.
“Saya mewakili Pemerintah Kabupaten Banjar mengucapkan selamat dan terima kasih kepada pihak Polres Banjar yang telah berhasil meringkus tersangka dan memusnahkan hasil temuan berupa barang narkoba berupa sabu sebanyak 2.5 Kg, hal ini tentunya telah banyak menyelamatkan generasi muda dari pengaruh narkoba di Kabupaten Banjar, mengenai pengamanan menjelang Idul Fitri 1442 H pihak Pemerintah Kabupaten Banjar akan bersiap, besinergi dan bekoordinasi dengan pihak Polres Banjar, Kodim 1006, dan pihak terkait lainnya,” tutur Wakil Bupati Banjar Habib Said Idrus Al Habsyie.