

Wakil Bupati Banjar H Said Idrus Al Habsyie, mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Kalsel dan Kapolres Banjar beserta jajaran, atas Program “Bedah Rumah Polres Banjar”. Said idrus mengungkapkan pada saat memberikan sambutan acara program Bedah Rumah Polres Banjar, bertempat di Desa Gudang Hirang Kecamatan Sungai Tabuk, Senin (22/5). Terima kasih, program ini yang sangatlah membantu masyarakat kurang mampu dalam memiliki rumah layak huni. Terima kasih pula kepada tim bedah rumah dan masyarakat sekitar yang telah bekerja maksimal dalam menyelesaikan proses pembangunan bedah rumah ini. Saya sangat mengapresiasi inisiatif ini dan membawa berkah bagi masyarakat sebagai bukti nyata bahwa peran dan fungsi Kepolisian tidak hanya melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat, tetapi juga dapat meringankan beban masyarakat kurang mampu. Kami turut bangga, dalam tahun 2023, Polres Banjar telah berhasil melakukan bedah atau renovasi sebanyak 10 unit rumah di Wilayah Kabupaten Banjar.


Program ini sangat bermanfaat dan menjadi ladang amal jariyah bagi bapak/ibu, jajaran kepolisian. Ini adalah salah satu bentuk kepedulian kepolisian kepada masyarakat, dan kami berharap kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat dapat dirasakan secara nyata. Said idrus berpesan, rumah yang telah diberikan ini dijaga dan dirawat dengan baik, sehingga dapat ditempati dalam jangka waktu yang lama dan membawa keberkahan, kebahagiaan, dan kenyamanan sekeluarga.”Ungkap Said Idrus.
Sementara Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian Djajadi mengatakan. di seluruh wilayah hukum Polda Kalsel atau di 13 Polres. Setiap kabupaten/kota program untuk bedah rumah sebanyak 10 unit bagi keluarga yang kurang mampu. Hari ini kita serahkan 10 unit rumah hasil bedah rumah di wilayah Polres Banjar. Menurut Andi Rian, dalam program bedah rumah ini peran serta masyarakat sangat membantu.


Acara di lanjutkan dengan penyerahan secara simbolis 10 unit rumah sekaligus peresmian hasil program bedah rumah kerjasama Polda Kalsel dengan Lazis Assalam Fil Alamin. Turut Hadir pada acara tersebut Ketua DPRD Banjar H Muhammad Rofiqi. Asisten Administrasi Umum Rakhmat Dhani. Camat, Pembakal dan para undangan.