Sekretaris Daerah Banjar Ir H Nasrun Syah menyampaikan   sambutan dan sekaligus membuka BimtekKet. foto : Sekretaris Daerah Banjar Ir H Nasrun Syah menyampaikan   sambutan dan sekaligus membuka Bimtek

 

 

 

 

Melihat pentingnya untuk meningkatkan prestasi di bidang olahraga, maka penting bagi daerah untuk lebih memperhatikan para atlet berprestasi karena kerja keras mereka hingga berhasil mengharumkan nama baik daerah.
Disbuparpora Kabupaten Banjar instansi pembina olahraga di daerah sangat menyadari akan pentingnya pembinaan para atlet berprestasi. Salah satu upaya pembinaan adalah dengan melaksanakan bimbingan teknis (Bimtek) Management Pengurus dan Pelatih Olahraga se Kabupaten Banjar,
Bintek yang dilaksanakan di Ballroom Hotel Rodhita Banjarbaru, Selasa (28/10) dihadiri oleh SekdaBanjar Ir Nasrunsyah MP mewakili Bupati, seluruh jajaran Disbudparpora Kabupaten Banja dan beberapa narasumber yang diundang untuk dapat memberikan pengalamannya kepada peserta yang berhadir.
Pada kesempatan itu Bupati Banjar H Khairul Saleh melalui Sekda mengatakan, agar kita sebagai pihak yang bertanggung jawab dalam bidang olahraga dapat memberikan dukungan penuh kepada penyelenggaraan olahraga yang berlangsung di Kabupaten Banjar.
Terlebih lagi ditambahkannya kepada cabang olahraga yang sampai saat ini menjadi cabang andalan Kabupaten Banjar dalam meraih prestasi di berbagai ajang kejuaraan yang diselenggarakan pada tingkat Provinsi maupun Nasional. Dikatakannya lagi, agar pihak Pemerintah yang dalam hal ini dimaksud Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Banjar agar dapat lebih memperhatikan fasilitas untuk menunjang prestasi para atlet yang nantinya akan dapat mengharumkan nama Kabupaten Banjar ditingkat Provinsi bahkan sampai ke tingkat Nasional.
Menyinggung masalah management olahraga, Bupati Banjar Sultan H Khairul Saleh melalui Sekda Banjar Ir Nasrunsyah MP menambahkanagar bukan hanya olahraga modern yang diharapkan meraih prestasi, juga olahraga tradisional yang selama ini pun telah mempersembahkan prestasi yang cukup membanggakan.
Senada dengan Bupati Banjar Kabid olahraga yang mewakili Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Banjar Kun Nasrullah mengatakan sangat berharap adanya peningkatan prestasi dalam bidang olahraga di Kabupaten Banjar kita tercinta ini.
Hal ini menurutnya harus kita perhatikan sejak dini, yaitu pengembangan bibit berprestasi ditingkat junior atau tingkat pelajar. Bahkan hal ini harus lebih mendapat perhatian lebih, agar para anak berprestasi dapat difasilitasi dengan baik oleh daerah, ditambahkan lagi pihaknya sedang mengkaji bagaimana agar anak-anak yang berprestasi ini agar dapat memperoleh beasiswa bahkan mereka juga merencanakan akan mengadakan MoU dengan pihak Dinas Pendidikan agar para siswa berprestasi ini dapat memperoleh kemudahan dalam menuntut pendidikan.

DSC_0166