


Selain itu Ia mengatakan, “bahwa maksud dari audiensi ini adalah untuk memohon dukungan terkait dengan permentasi kurikulum merdeka 2022. Dengan harapan sekolah-sekolah mendapatkan dukungan dari Kepala Dinas dan seluruh guru-guru, bisa menerapkan kurikulum merdeka di tahun ini, dan mudah-mudahan dapat mengejar ketertinggalan selama 6 bulan yang lalu”. “Mudah-mudahan dengan dukungan Bupati Banjar ini, dari Dinas dan dari SKPD lainnya menyuarakan hal yang sama sehingga gerakan kita melaksanakan kurikulum merdeka, benar-benar bisa terlaksana dimulai tahun 2022 ini”, harapnya.
Bupati Banjar H Saidi Mansyur mengatakan atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Banjar kedepannya menginginkan perubahan untuk kemajuan dunia pendidikan. Karena peran pendidikan merupakan salah satu bagian terpenting dalam kesejahteraan. “Mudah-mudahan pertemuan ini nantinya menjadi awal perubahan pendidikan di Kabupaten Banjar” tambahnya.