DSC_5040Semarakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke 70 tahun 2015 tingkat provinsi melalui kegiatan Gerak Jalan Tradisional 17 Km, yang dilepas secara langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Banjar Ir H Nasrunsyah pada apel gabungan di halaman Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Banjar Senin, (10/8) pagi tadi.

Gerak Jalan Tradisional ini dilaksanakan dalam rangka Memperingati HUT RI ke 70 kali ini di ikuti oleh peserta gerak jalan beregu yang tergabung dalam federasi olahraga rekreasi masyarakat indonesia kabupaten banjar (FORMI) yang diikuti sebanyak 17 orang.
Sekretaris Daerah Kabupaten Banjar H Nasrunsyah menyampaikan harapannya bahwa dengan lomba gerak jalan tersebut mampu mempererat persatuan, semangat juang dan sportivitas semua peserta.
“semangat juang dan nasionalisme harus terus dikembangkan melalui kegiatan ini. Semangat juang yang ada merupakan modal untuk bekerja dan berkarya membangun Kabupaten Banjar,” jelas Nasrunsyah.
“kepada Panitia HUT RI ke – 70 saya berharap agar mempersiapkan segala sesuatunya sehingga pelaksanaan HUT RI nantinya dapat berjalan lancar dan sukses,” pinta Nasrunsyah.
Ia juga mengatakan sebagai aparatur pemerintah kembali saya mengingatkan bahwa kita harus menyadari untuk terus meningkatkan disiplin dan kinerja. Hal ini sesuai dengan paradigma kepegawaian yang penuh dedikasi dan kompetensi untuk memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat.
“untuk itulah melalui kesempatan ini Saya harapkan kita semua di hari-hari mendatang dapat lebih meningkatkan, kekompakan, disiplin dan kinerja kita dalam melakukan pekerjaan sesuai porsi dan wewenangnya masing-masing,” pungkasnya.

DSC_5068