Ketua TPP PKK Kabupaten Banjar Hj Nurgita Tyas Saidi Mansyur bersama Kepala Dinas PMD Kabupaten Banjar H Syahrialuddin , Kepala Dinas Sosial P3AP2KB Kabupaten Banjar Hj Siti Hamidah dan lainnya, meresmikan sekaligus meninjau “DAHSAT” Dapur Sehat Atasi Stunting di Kecamatan Kertak Hanyar dan Kecamatan Gambut , Rabu (2/11)
Ketua TP PKK Kabupaten Banjar Hj Nurgita Tyas Saidi Mansyur mengatakan Jumlah Penduduk Kabupaten Banjar merupakan terbesar kedua di Provinsi Kalimantan Selatan ,oleh karena itu Pemerintah Pusat maupun Daerah , selalu berusaha melakukan yang terbaik untuk memajukan maupun mensejahterakan masyarakatnya , salah satu upaya tersebut adalah meningkatkan Sumber Daya Manusianya dengan mencegah gizi buruk yang mengakibatkan stunting.
“Untuk mencegah stunting dikalangan masyarakat , kita telah meluncurkan “DAHSAT” Dapur Sehat Atasi Stunting di Kecamatan Kertak Hanyar dan Kecamatan Gambut, ditambah lagi Kecamatan Kertak Hanyar dan Kecamatan Gambut merupakan Wilayah Kabupaten Banjar yang terletak di Wilayah Perkotaan yang memiliki akses maupun fasilitas sangat baik, agar stunting dapat dicegah untuk masyarakat di Kedua Kecamatan tersebut, saya harap Pemerintah, Organisasi maupun masyarakat bergotong royong, besinergi dan bekoordinasi dalam pencegahan Stunting di kalangan maayarakat Kabupaten Banjar” Tegas Ketua TP PKK Kabupaten Banjar Hj Nurgita Tyas Saidi Manysur