Bertempat di Siring Rantau Baru, Kabupaten Tapin, Ketua TP.PKK Kabupaten Banjar beserta rombongan lainnya dari Kabupaten Banjar menghadiri puncak acara peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke 24 tingkat Provinsi Kalimantan Selatan, Senin (31/07).
Gubernur Kalimantan Selatan, H.Sahbirinnor mengungkapkan, peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) bukan hanya seremoni belaka, tetapi ada tujuan yang sangat besar dari Harganas, yakni untuk membentuk keluarga yang sehat, sejahtera, dan cerdas, karena kuat dan besarnya suatu bangsa, sangat ditentukan oleh kualitas suatu keluarga. “Jika kita memiliki keluarga yang sehat, sejahtera dan cerdas, mudah mudahan bangsa kita juga sehat, sejahtera dan cerdas,” ujar Sahbirin.

Sedangkan Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Selatan, Hj.Raudhatul Jannah mengharapkan agar dengan peringatan Harganas ini dapat menumbuhkan kesadaran terhadap keluarga untuk memperbaiki kualitas hidup dalam keluarga dan selalu menjalankan nilai-nilai agama dalam kehidupan berkeluarga.
“Harganas ini pula diharapkan menjadi pemicu bagi keluarga keluarga di Indonesia, khususnya keluarga yang berada di Provinsi Kalimantan Selatan untuk terus meningkatkan dan menjaga ketahanan keluarga,” pungkas ketua TP PKK Provinsi Kal sel.
Ketua TP. PKK Kabupaten Banjar, Hj.Raudhatul Wardiyah kepada Bagian Protokol Humas Kabupaten Banjar mengatakan setelah acara seremonial harganas tersebut berharap kepada masyarakat Kabupaten Banjar secara khusus agar ditingkatkan penguatan sisi keluarga. Karena menurutnya, besarnya suatu daerah dan bangsa akan sangat bergantung pada kualitas di tataran keluarga.

“Saya rasa kita melakukan sesuatunya pasti dimulai dari keluarga. Oleh karena itu jangan sekali-kali mencoba melupakan keluarga. Kita harus menjaga komunikasi dan berinteraksi yang baik dengan keluarga karena kekuatan keluarga akan sangat berpengaruh pada kemajuan bangsa,” beber Ketua TP PKK Kabupaten Banjar.
Ketua TP. PKK Kabupaten Banjar menambahkan bahwa melalui Harganas ini organisasi wanita yang ada di kabupaten Kabupaten Banjar akan kita tingkatkan aktifitasnya dengan melakukan berbagai kegiatan, bukan hanya melalui penyuluhan tapi juga pembinaan mulai dari tingkat kabupaten sampai ke tingkat Desa,”kata Raudhatul Wardiyah.
“Jadi penyuluhan dan pembinaan bukan hanya di PKK tingkat kabupaten, tetapi kita mulai dari kader di desa dan kecamatan,”tutup Hj. Raudhatul Wardiyah.
Setelah menghadiri peringatan Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) Ketua TP PKK Kabupaten Banjar menghadiri kegiatan selanjutnya yaitu Pertemuan Rutin 4 Bulanan TP PKK Se Kalsel di komp. Pertanian Terpadu Jl. Jend. Sudirman, Kab. Tapin beserta Rombongan.(Tohal / Levi)