Kerawanan bencana alam di berbagai daerah disikapi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Dr Syamsul Maarif dengan turun langsung ke daerah rawan bencana.
Bagi daerah rawan bencana kunjungan pejabat setingkat menteri itu adalah sebuah kehormatan dan mampu memberikan spirit kuat untuk meningkatkan pelayanan dan kebersamaan dalam menanggulangi bencana alam.
“Kami sangat mengapresiasi kinerja dan dedikasi pemerintah yang selama ini aktif membantu daerah dalam mencegah maupun menanggulangi bencana alam, ” tutur Bupati Banjar Sultan H Khairul Saleh saat menyambut kedatangan Kepala BNPB Dr Syamsul Maarif, di Martapura, Minggu (10/3) siang.
Diutarakan Bupati Khairul Saleh penanganan bencana di Kabupaten Banjar baik dalam hal pencegahan maupun pasca bencana dilakukan bersama dengan pemeringah pusat. Terutama bencana yang bersifat tahunan dan musibah bencana besar lain.
Kabupaten Banjar, ujarnya, sangat terbantu dengan pola pembinaan penanangan bencana dari pemerintah. Terbukti dari semakin terukurnya kinerja BPBD Banjar dalam menanggulangi bencana.
“Perhatian besar pemerintah dalam penanganan bencana menjadi spirit bagi daerah untuk bekerja keras meningkatkan kualitas penanggulangan bencana,” papar Khairul Saleh.
Sementara itu Kepala BNPB Dr Syamsul Maarif mengungkapkan rasa bangganya atas kepedulian Bupati Banjar terhadap kinerja BPBD dalam memberikan dukungan dan kebijakan.
Menurut Dr Syamsul Maarif penanggulangan bencana harus ditangani secara komprehensif. Pemerintah pusat dan daerah harus sinergis dalam penanggulangan bencana. Semua harus kokoh dalam kebersaan menanggulangi bencana. (Humas Banjar)