IMG_0420 IMG_0436Tim Restorasi Gambut yang terdiri dari Prof Udiansyah, Sri Nadiah dan Ir Adi mengunjungi Pemerintah Kabupaten Banjar di Martapura, Rabu (13/7).

Kabupaten Banjar memiliki lahan gambut terbesar di Provinsi Kalimantan Selatan. Kondisi ini menyebabkan setiap tahunnya banyak ditemukan titik panas atau hotspot yang dapat mengakibatkan lahan gambut mudah terbakar dan merusak lingkungan serta menggangu kesehatan.
Oleh sebab itu, kedatangan Tim Restorasi Gambut untuk menjelaskan bagaimana cara mengatasi kebakaran lahan gambut yaitu salah satunya dengan memberikan pengairan melalui kanal-kanal yang dibuat pada lahan tersebut.
Pemkab Banjar pun dengan tangan terbuka menerima masukan Tim Restorasi Lahan Gambut Provinsi Kalimantan Selatan dalam memberikan solusi terbaik mengatasi dan memanfaatkan lahan gambut itu sendiri.
Bupati Banjar H. Khalilurrahman sangat optimis terhadap solusi yang diberikan. Ia pun sangat berharap, titik-titik api lahan gambut di Kabupaten Banjar nanti dapat diatasi dan dikendalikan.
Untuk membantu Tim Restorasi Gambut Prov. Kalsel, Bupati Banjar pun memerintahkan jajarannya segera membentuk tim serupa untuk berkoordinasi langsung dengan mereka agar musibah kebakaran lahan gambut dapat diatasi sedini mungkin dan tidak terulang lagi.
Tampak hadir dalam pertemuan yang diadakan di kediaman dinas Bupati Banjar adalah Kepala Dinas Pertanian, Perkebunan dan Peternakan Kab. Banjar Dondik Bekti, Kabid Tata Ruang dan Permukiman Galuh Tantri, Kabag Humas Setda Banjar Rahmaddin MY serta yang lainnya. (humas/roni/yani)

IMG_0438