IMG_2423Kerja keras dinas terkait, Dekranasda dan Dharma Kabupaten Banjar, Provinsi Kalimantan Selatan dalam mempromosikan kerajinan khas daerah berupa produk-produk unggulan seperti batu mulia, kain sasirangan, kerajinan arguci serta tempat-tempat wisata unik lokal berbuah manis.
Hampir di setiap gelar pameran yang diikuti pemerintah daerah baik di tingkat lokal, provinsi, nasional dan internasional, selalu mendapat sambutan luar biasa dari pejabat kementerian, investor, pemerhati kerajinan lokal dan masyarakat umum.
Seperti pada kegiatan pameran nvestasi, pariwisata, kerajinan dan perdagangan Indonesia, Bali Craft and Tourism 2013, di Mall Bali Galeria, Kuta, diikuti 60 perwakilan Dinas Pariwisata dan Dekranasda se Indonesia, produk-produk kerajinan khas lokal yang dibina Dekranasda Kabupaten Banjar menjadi perhatian khusus dan dikagumi pengunjung.
“Bentuk batu mulianya unik dan pencahayaan nan memukau. Ini merupakan batu mulia alami dan jarang ditemui di tingkat pasaran lokal,” ucap Marsiman Lukman, salah seorang pengunjung pameran.
Sebagai kolektor batu permata khas dan bernilai unik, Marsiman Lukman mengaku terkesima dengan batu-batu mulia yang dipajang pada stand Kabupaten Banjar Provinsi Kalimantan Selatan. “Sungguh ini sebuah anugerah luar biasa dan bernilai karya seni tinggi. Kualitas batu permata Martapura Kalsel memang tiada duanya,” puji pria kelahiran Padang 22 Maret 1971.
Tak hanya galeri batu permata yang dipamerkan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan bersama Dekranasda Kabupaten Banjar, produk-produk unggulan seperti kerajinan kain sasirangan, potensi wisata alami Pasar Terapung Lok Baintan juga juga mendapat perhatian masyarakat pengunjung.
Ketua Dekranasda Kabupaten Banjar Dra Hj Raudatul Jannah, MSi mengungkapkan rasa syukur dan gembiranya atas sambutan luar biasa masyarakat terhadap produk –produk unggulan daerah yang dipamerkan melalui kegiatan pameran investasi, pariwisata, kerajinan dan perdagangan Indonesia di Bali berlangsung mulai 28 November sampai 1 Desember 2013.
“Melalui gelar pameran di Bali ini diharapkan pihak pemerintah dan swasta bisa memfasilitasi daerah, untuk bisa mempromosikan dan mengadakan perluasan jaringan pemasaran, sehingga produk-produk unggulan daerah akan terus berkembang dan memiliki daya saing, baik di dalam maupun di luar,” tandasnya.
“Tujuan utama kami ikut serta dalam pameran kali ini adalah memperkenalkan dan memasarkan produk-produk yang potensial di wilayah kami, selain itu tentunya mengenalkan Kabupaten Banjar Kalsel sendiri kepada masyarakat luas,” jelas Hj Raudatul Jannah.