Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Banjar mengadakan pertemuan saling belajar untuk perpustakaan kelurahan dan perpustakaan desa replikasi berbasis tekhnologi informasi dan komunikasi demi mewujudkan kualitas hidup masyarakat Kabupaten Banjar, Martapura , Selasa (29/8).
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Banjar Yasna Khairina yang meresmikan kegiatan pertemuan ini mengatakan, bahwa pihaknya sengaja mengadakan pertemuan ini dengan mengundang SKPD lingkup Pemerintah Kabupaten Banjar , Lurah dan Perangkat Desa agar hasil pertemuan yang membahas pembelajaran berbasis Tekhnologi Informasi dan Komunikasi , dapat menyebar hingga ke pelosok- pelosok Kabupaten Banjar.
Adapun tujuan kegiatan pertemuan ini diadakan adalah untuk meningkatkan kualitas Perpustakaan- perpustakaan yang ada di Kabupaten Banjar, untuk memudahkan masyarakat mendapatkan segala pengetahuan dan menjadikan perpustakaan sebagai pusat pembelajaran masyarakat, melalui dan berbasis Tekhnologi Informasi dan Komunikasi.
Kemudian Perkawilan Tim Perpuseru Pusat (Jakarta) Dina mengaku bangga dengan pemerintah Kabupaten Banjar yang berupaya mentransformasikan Pepustakaannya untuk memudahkan serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat, Dina sendiri sudah mengetahui bahwa ada beberapa desa seperti desa indrasari sudah mengalokasikan dana desanya untuk pengembangan perpustakaan , dan hal seperti ini patut di apresiasi ” Ungkap Dina.

Sementara Ketua Tim PKK Kabupaten Banjar Hj Raudathul Wardiyah sangat mendukung pertemuan saling belajar untuk perpustakaan kelurahan dan perpustakaan desa replikasi berbasis tekhnologi informasi dan komunikasi ini , dikarenakan pertemuan ini dapat menjadi media sharing bagi para pengelola , agar perpustakaan di Kabupaten Banjar lebih berkembang yang memberikan kemudahan bagi masyarakat.
Pada Pertemuan ini juga dilaksanakan Penyerahan Kartu Keanggotaan Perustakaan oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Yasna Khairina kepada Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Banjar Hj Raudathul Wardiyah, serta pengalungang kartu tanda peserta secara symbolis oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Banjar Hj Raudathul Wardiyah kepada Sutiyati dari Desa Indrasari ,Aplah dari Desa Dalam Pagar Ulu dan Ana Setiatin dari Kelurahan Pesayangan. (Ronie/Tohal)