Di Negara kita kemiskinan masih merupakan permasalahan yang masih sangat perlu diperhatikan. Banyaknya jumlah penduduk yang hampir mencapai 250 juta jiwa sangat mempengaruhi masalah kemiskinan. Upaya pemerintah pun kadang belum optimal menyentuh masyarakat miskin, kesalahan data dalam pemberian bantuan masih kerap terjadi.
Hal ini lah yang membuat Tim Program Keluarga Harapan (PKH) Kabupaten Banjar berupaya mencari jalan keluar untuk mengatasi masalah tersebut. Melalui Sekretaris Bappeda Banjar Drs. Achmad Zulyadaini dan Kabid Sosial Budaya Bappeda Kabupaten Banjar Ari.M.Akbar beserta tim lainnya mengadakan Rapat Koordinasi PKH Kabupaten Banjar yang juga dihadiri Koordinator PKH Kalimantan Selatan Reza Nasrullah pada Selasa, 4 Oktober 2012 di Aula Bappeda Kabupaten Banjar.
Dikatakan Achmad Zulyadaini, Kabupaten Banjar merupakan wilayah yang terdiri atas wilayah sungai dan gunung yang cukup berat, bahkan untuk beberapa wilayah kecamatan, pendamping harus bekerja ekstra keras guna melaksanakan tugas sesuai dengan apa yang sudah menjadi tanggung jawabnya.