Ket. foto : Ketua TP PKK Kab. Banjar Hj Raudatul Jannah saat melakukan penghijauan bersama pimpinan dan karyawan Grand Banua dan Aston Banua
Bupati Banjar Sultan H Khairul Saleh mengatakan peran masyarakat dan pelaku usaha berperan penting menyelamatkan lingkungan. Masyarakat, pemerintah daerah dan pelaku usaha merupakan mata rantai yang tidak boleh putus menyelamatkan lingkungan.
Berkaitan hal tersebut, Bupati mengimbau seluruh pemilik perusahaan yang berada di Kabupaten Banjar untuk turut berpartisipasi menjaga kebersihan lingkungan sebagai wujud komitmen bersama mewujudkan Kabupaten Banjar Bersih Sampah 2017.
Bupati Sultan H Khairul Saleh juga berharap seluruh pelaku usaha di daerahnya turut berpartisipasi menghijaukan lingkungan dengan cara menanam pohon untuk mengurangi pencemaran polusi udara akibat gas buang kendaraan bermotor.
“Seluruh komponen masyarakat harus turut berpartisipasi mendukung program Kabuputen Banjar Bebas Sampah 2017. Program penyelamatan lingkungan penting lain adalah melakukan penghijauan lingkungan. Masyarakat, pemerintah dan swasta harus sinergi menyelamatkan lingkungan melalui aksi nyata sesuai potensi yang dimiliki,” ujarnya, Senin (18/3).
Diutarakan, tanpa partisipasi nyata dari masyarakat dan swasta, program penyelematan lingkungan yang selama ini terus digalakan pemerintah daerah tidak akan berjalan sesuai harapan. Kata kuncinya adalah partisipasi masyarakat untuk turut peduli menjaga kebersihan lingkungan dan penyelamatan lingkungan melalui aksi penghijauan.
Sementara itu berdasarkan pantauan harian ini, salah satu perusahaan di Kabupaten Banjar yang langsung merespon imbauan bupati itu adalah Grand Banua. Pengembang properti ini menggelar aksi penghijauan di sekitar lingkungan perusahaan dengan menanam berbagai jenis pohon hijau dan rindang.
Di lokasi acara terlihat Ketua TP PKK Kabupaten Banjar Dra Hj Radatul Jannah dan sejumlah pejabat turun langsung melakukan aksi penghijauan.
Dikatakan Hj Raudatul Jannah, pihaknya mengapresiasi program penghijauan yang dilakukan Grand Banua Group. Menurutnya, aksi penghijauan yang dilakukan merupkan salah satu wujud turut peduli menyelamatkan lingkungan.
“Jika semua perusahaan yang ada di Kabupaten Banjar melakukan penghijauan di sekitar lingkungan perusahaan masing-masing, maka udara di Kabupaten Banjar akan semakin sejuk dan nyaman. Cara ini juga bisa menyelamatkan Bumi dari dampak pemanasan global dan polusi udara akibat gas buang kendaraan bermotor,” ucapnya.