IMG_5239

 

 

 
Ket. foto : Wakil Bupati Banjar dan Istri mencoblos di TPS 15

Pesta Demokrasi Nasional Pemilihan Umum (PEMILU) yang digelar serentak tanggal 9 April 2014 di semua wilayah Kabupaten Banjar diikuti dengan antusias oleh semua warganya, hampir disemua TPS warga berkerumun guna mengikuti prosesi pencoblosan surat suara untuk memilih calon anggota DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi serta DPRD Kabupaten Kota.

Wakil Bupati Banjar H.A Fauzan Saleh didampingi Isteri Hj. Noor Laila nampak ikut berbaur bersama warga Komplek Pangeran Antasari (KOMPAS), Kelurahan Jawa kecamatan Martapura untuk menggunakan hak suaranya pada Pemilu 9 April 2014.
H.A Fauzan Saleh didampingi Isteri Hj. Noor Laila datang ke TPS sekitar pukul 09. 45 Wita, ia bersama isteri mencoblos di TPS 15, RT 02, RW 05 Komplek Pangeran Antasari Kelurahan Jawa martapura.
Saat datang di TPS, H.A Fauzan Saleh bersama isteri langsung menyerahkan surat undangan pencoblosan, setelah itu ia menunggu panggilan dari Panitia TPS sembari berbincang dengan warga sekitar yang saat itu ikut mencoblos di TPS 15 KOMPAS.
Setelah dipanggil oleh Panitia TPS H.A Fauzan Saleh bersama Isteri menerima empat buah surat suara yakni surat suara untuk DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi serta DPRD Kabupaten Kota. setelah menerima surat suara ia pun menuju bilik suara untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 9 April 2014.
Ketua Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) TPS 15, RT 02, RW 05 Kompas H. Abdul Gani Fauzi dalam kesempatan tersebut melaporkan, TPS dibuka pada pukul 07.00 Wita, dengan didahului dengan prosesi pengambilan sumpah anggota KPPS. Dari data Jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di wilayah Kompas berjumlah 405 pemilih.
H. Abdul Gani mengharapkan, semua warga yang telah mendapatkan surat undangan agar dapat menggunakan hak suaranya, karena melalui Pemilu inilah kita akan ikut menentukan nasib bangsa kedepan.

IMG_5258