Kepala Sekolah SMP se Kabupaten Banjar yang tergabung dalam Musyawarah Kerja Kepala Sekolah ( MKKS) SMP Negeri se Kabupaten Banjar melaksanakan Halal Bihalal di Gedung Guest House Sultan Sulaiman Martapura, Kamis (15/9). Dan dihadiri Wakil Bupati Banjar H Saidi Mansyur, Ketua MKKS SMP Negeri dan Swasta Kabupaten Banjar Hj Ruswatina, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar H Gusti Ruspan Noor serta kepala sekolah dan pengawas sekolah.
Wakil Bupati Banjar H Saidi Mansyur dalam sambutannya menyampaikan, Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP Negeri dan Swasta se Kabupaten Banjar memilki tugas yang mulia, namun juga sangat berat karena memiliki peran dalam pembentukan generasi bangsa yang berkualitas sebagai calon penerus dari generasi bangsa, organisasi ini harus lebih kreatif, dinamis dan inovatif dalam melakukan proses pembinaan dan pembelajaran bagi anak-anak didik.
Keberhasilan dalam membangun dunia pendidkan bukan semata mata diukur dari kuantitas, yang terpenting bagaimana pendidikan dapat menciptakan sumber daya yang berkualitas, beriman dan bertaqwa serta penuh rasa tanggung jawab terhadap dirinya, agama, bangsa dan negara, “ungkapnya.
H Saidi Mansur juga meminta kepala sekolah untuk membantu mensosialisasikan tentang bahaya narkoba kepada anak didiknya, karena mereka merupakan generasi penerus bangsa, jangan sampai mental mereka rusak, kalau mereka sudah rusak, sampai ke mana pun, dia tidak bisa berkarya atau meneruskan impian cita-citanya, banyak cara bersosialisasi baik dengan gambar di sekolah atau lisan, Karena kabupaten Banjar ini termasuk jalur keluar masuknya narkoba.
Ia juga mengharapkan, kepada para guru untuk selalu mengingatkan kepada anak didik untuk memberikan sosialisasi tentang bahayanya narkoba,”pintanya.
Ketua MKKS SMPN Hj Ruswatina dalam sambutannya, acara ini adalah agenda rutin yang dilakukan para kepala sekolah khususnya SMP, dengan acara ini semangat terus menjaga silaturahmi, dalam bekerja selalu kompak, saling menjaga diri dan hati mengendalikan hati saling memaafkan, sehingga dalam mengemban amanah dari pemerintah ini bisa bekerja lebih baik lagi di waktu yang akan datang bisa lebih optimal, Halal bihalal ini sudah sejak Idul Fitri kita rencanakan cuma baru kali untuk memperkuat tali silaturahmi antara keluarga besar MKKS SMP dengan dinas Pendidikan dan Pemkab Banjar untuk menuju Kabupaten Banjar yang sejahtera dan barokah,” ujarnya.
Dalam acara Halal Bihalal ini juga diisi dengan penampilan kesenian daerah madihin oleh M Syahril siswa SMPN 6 Simpang Empat yang tampil dengan gaya dan syairnya yang kocak mampu pula membuat Wakil Bupati Banjar H Saidi Mansur dan Kadisdik Banjar HG Ruspan Noor tertawa menyaksikan penampilannya, bahkan, salah satu syair yang dilontarkannya pun berujung amplop baginya. Wakil Bupati Banjar H Saidi Mansur bangkit dari kursinya dan memberikan amplop kepadanya.”Terima kasih pak Wakil Bupati,”ujar Syahril mencium tangan Wakil Bupati.
Dilanjutkan pembacaan puisi oleh Ahmad Nasihul Anwar berjudul “Doa Untuk Negeri” dari siswa SMP 2 Karang intan, di tutup dengan tausiah agama dan doa, yang di sampeikan oleh Ustaz H Muhammad Itqom, (yani/reza).